Kursus Matematika SMP
Les Matematika SMP Terdekat
Dapatkan guru les matematika SMP terdekat lokasi anda Terbaik di Jagoanprivat.com
Mengapa Les matematika SMP di Jagoan Privat
Guru Matematika SMP Berpengalaman
Kami menghadirkan Tutor matematika SMP yang berkualitas dan berpngalaman mengajar.
Biaya Les Matematika SMP murah
Kami menawarkan harga les yang terjangkau tanpa menurunkan kualitas layanan.
Metode pembelajaran efektif
Kami menggunakan pendekatan pembelajaran yang fikus pada permasalahan yang dihadapi siswa.
Free konsultasi 24/7
Siswa dapat berkonsultasi mengenai materi pelajaran yang masih belum dipahami.
Tempat Les Matematika SMP Terdekat Dengan Metode Belajar Efektif
Banyak siswa mengikuti les matematika Terdekat untuk SMP untuk mendapatkan model pembelajaran yang berbeda dari yang diajarkan sekolah. Banyak yang menilai les privat matematika memberikan strategi pembelajaran yang lebih kreatif dan menyenangkan.
Strategi pembelajarannya juga dapat disesuaikan dengan keinginan dan kemampuan siswa. Sehingga pembelajaran menjadi lebih efektif. Strategi pembelajaran tentunya didapat dari model pembelajaran yang ada.
Model pembelajaran yang tepat akan menentukan strategi pembelajaran yang efektif. Lalu, sebenarnya bagaimana sih model belajar matematika yang tepat? Berikut penjelasannya
Perbedaan Model, Metode, dan Strategi Pembelajaran
Masih banyak yang sering menyamakan antara model, metode, dan strategi pembelajaran. Padahal ketiganya memiliki pengertian yang berbeda.
- Metode Pembelajaran. Dapat diartikan cara yang harus dilalui untuk mendapatkan pengetahuan. Cara ini dapat berupa rencana yang sudah disusun kemudian diaplikasikan pada pembelajaran. Contohnya metode tanya jawab, metode ceramah dan lain-lain.
- Model Pembelajaran. Jika metode adalah rencana yang sudah disusun, maka model adalah gambaran umum dari metodenya saja.
- Strategi Pembelajaran. Adalah rencana yang cermat untuk mencapai suatu tujuan pembelajaran.
Apa Itu Model Pembelajaran
Seperti yang sudah dijelaskan diatas, model adalah gambaran umum dari metode pembelajaran. Fungsinya yaitu sebagai pedoman bagi guru les matematika SMP ataupun perancang pengajar dalam melaksanakan pembelajaran.
Model pembelajaran dapat menentukan strategi pembelajaran yang efektif tergantung bagaimana guru atau perancang pengajar membentuknya. Hal ini juga bergantung pada materi, tujuan dan kemampuan siswa.
Dengan begitulah muncul banyak strategi pembelajaran yang kreatif dan menyenangkan di sekolah maupun tempat les matematika SMP.
Cara Belajar Matematika di Masa Lalu
Pada masa lalu, mungkin juga sampai saat sekarang, pengajar akan memulai pembelajaran matematika dari pengertian, kemudian contoh soal, dan selanjutnya dengan mengerjakan latihan soal.
Dengan model pembelajaran seperti itu, maka proses belajar matematika akan menjadi proses yang mengikuti langkah-langkah dan contoh-contoh yang diberikan guru. Dikarenakan pengajar mengontrol penuh materi dan cara penyampaiannya.
Model pembelajaran yang berpusat pada pengajar, pembelajaran langsung, maupun pembelajaran dengan instruksi akan lebih menekankan pada proses mengingat dan menghafal. Sehingga kemampuan siswa untuk bernalar, memecahkan masalah dan pemahaman akan berkurang.
Siswa menjadi hanya pandai mengikuti hal-hal yang telah dicontohkan dibanding mampu menemukan hal-hal baru dibidangnya masing-masing dan jago memecahkan masalah.
Model Baru Pembelajaran Matematika
Dengan model pembelajaran yang baru diharapkan siswa menjadi lebih aktif dan dapat membangun pengetahuannya sendiri. Para pengajar di sekolah ataupun tempat les matematika SMP terdekat juga diharapkan dapat menciptakan strategi belajar matematika yang efektif.
Setiap model tentu memiliki kelebihan maupun kekurangannya masing-masing. Sehingga harus dipilih mana yang sesuai dengan tujuan, materi maupun kemampuan siswa. Berikut beberapa model yang lebih menekankan pada pemecahan masalah yang dapat dipilih:
Model Pemecahan Masalah
Model pembelajaran ini berfokus pada kemampuan siswa untuk memecahkan masalah. Misalnya dengan cara menyajikan contoh soal yang menunjukkan adanya suatu tantangan yang tidak biasa dipecahkan melalui proses rutin yang sudah diketahui.
Soal ini nantinya lebih mengarah pada proses pemecahannya, sehingga siswa dituntun lebih menggunakan kemampuan bernalar dan berpikirnya. Proses pemecahan masalah dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:
- Memahami masalahnya. Bisa dilakukan dengan cara membuat tabel, gambar, grafik, dan mencatatnya. Hal ini berfungsi untuk mempermudah apa yang perlu diketahui dan apa yang ditanyakan.
- Merancang model matematika. Pada langkah ini, setelah siswa memahami masalahnya, kemudian hal tersebut dikaitkan dengan konsep matematika atau diubah menjadi masalah matematika.
- Menyelesaikan model. Ketika sudah menemukan konsep matematika yang tepat maka siswa harus menyelesaikannya. Misal dengan menggunakan persamaan, himpunan atau yang lainnya.
- Menafsirkan solusi. Langkah ini merupakan langkah untuk menyampaikan kesimpulan jawaban yang sesuai dengan soal yang sudah diselesaikan.
Model Penemuan
Model ini berfokus supaya siswa dapat menemukan prinsip umum berdasarkan bahan dan bimbingan pengajar. Model ini ada dua yaitu penemuan murni dan penemuan terbimbing. Dengan Les Matematika SMP terdekat bisa diaplikasikan.
Penemuan murni bertujuan untuk menemukan pemecahan masalah yang ditemukan oleh siswa itu sendiri. Salah satu kelemahan dari model ini adalah membutuhkan waktu yang relatif lama sehingga materi matematika yang diajarkan menjadi tidak banyak.
Penemuan terbimbing adalah menemukan pemecahan masalah yang dibantu dengan pengajar. Model ini cocok diterapkan di sekolah maupun tempat les matematika SMP terdekat bagik guru ke rumah maupun online, dimana memiliki keterbatasan waktu
Model Missouri Mathematics Project (MMP)
Model pembelajaran ini memiliki 5 langkah yaitu:
- Pendahuluan atau review. Hal ini bisa dilakukan dengan membahas PR dan mengulangi sedikit materi yang lalu, supaya ingatan siswa menjadi lebih segar.
- Dilakukan dengan cara menyajikan ide baru sebagai perluasan konsep matematika terdahulu. Dan diikuti dengan penjelasan beserta praktiknya.
- Latihan dengan bimbingan guru
- Kerja mandiri dengan cara bekerja sendiri untuk latihan maupun perluasan konsep matematika
- Penutup, dengan cara membuat rangkuman, atau membuat renungan atas apa yang telah dipelajari
Model Pembelajaran Kooperatif
Model pembelajaran ini berfokus pada mendiskusikan tugas matematika, dan juga membantu menyelesaikan masalah ataupun memecahkan masalah. Pembelajaran ini dilakukan dengan membentuk small grup cooperative learning.
Kelompok ini bisa terdiri dari campuran anak-anak, kemudian diberi tugas individu, namun juga ikut bertanggung jawab atas keberhasilan kelompok. Dengan begitu akan memunculkan rasa ketergantungan yang positif. Siswa juga dapat berinteraksi antar anggota
Tugas yang diberikan bukan hanya soal matematika, namun bisa juga dapat menjelaskan materi pelajaran.
Model Pembelajaran Konstektual dan Realistik
Model pembelajaran ini memfokuskan untuk membantu siswa mengaitkan matematika dengan kehidupan sehari-hari dengan melibatkan komponen seperti: konstruktivisme, bertanya, menemukan, belajar tentang masyarakat, pemodelan, refleksi, serta penilaian sebenarnya.
Langkahnya mencangkup, pertama adalah pendahuluan. Mengajukan persoalan yang sesuai dengan kehidupan nyata, tentunya juga harus diarahkan sesuai dengan tujuan pembelajaran.
Yang kedua adalah pengembangan. Dengan cara pembelajaran yang bersifat dua arah, menjelaskan dan memberikan alasan terhadap jawaban yang diberikan, mencari jalan keluar penyelesaian yang lain, serta menyatakan ketidaksetujuan.
Terakhir yaitu penutup. Setelah melakukan semua langkah maka dilakukan penilaian atau evaluasi terhadap hasil pelajaran.
Cara belajar matematika yang efektif, bukan hanya ditentukan oleh model pembelajaran. Tetapi juga dari diri kita sendiri. Ada juga banyak cara lainnya yang mendukung untuk memudahkan belajar matematika.
Seperti misal, mengubah mindset bahwa matematika itu tidak rumit dan sulit, memahami rumus bukan menghafalnya, membuat suasana ketika belajar menjadi nyaman, dan juga jangan malu untuk bertanya apabila ada yang belum dipahami.
Solusi lainnya bisa juga dengan mengikuti les matematika SMP terdekat di Jakarta, Depok, Bekasi dan Tangerang Selatan, salah satunya di Jagoan Privat.
Sebuah tempat les privat yang berkualitas dan didukung oleh tenaga kerja yang kompeten sehingga pembelajaran menjadi lebih mudah dipahami dan menyenangkan